Thursday, 20 December 2018

Pemkab Lambar Menggelar Puncak Peringatan Hari Ibu ke 90

Lambar - Pemkab Lampung Barat menggelar puncak peringatan Hari Ibu ke 90 dengan tema ”Bersama meningkatkan peran perempuan dan laki-laki dalam membangun ketahanan keluarga untuk kesejahteraan bangsa” di Aula Kagungan Lambar, Rabu (19/12).

Turut hadir dalam kegiatan Bupati Lambar Parosil Mabsus, Dandim Letkol Kav Adri Nurcahyo, Perwakilan Kapolres Lambar,  Sekretaris Daerah Lambar Akmal Abd Nasir, SH.,  Assisten dan Staff Ahli, Kepala OPD, Ketua PKK, Ketua IKAD, Ketua Bhayangkari, Ketua Persit, Ketua GOW, Ketua DWP dan organisasi wanita Kabupaten Lampung Barat.

Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus mengatakan, "Posisi strategis kaum perempuan atau kaum ibu sebagai pendamping suami dan kaum bapak juga bertanggungjawab dalam membina dan membangun masyarakat. Kita sangat menyadari bahwa pada hakikatnya masyarakat terbentuk dan di bangun dari unit terkecil dari masyarakat yaitu keluarga. Kesetaraan gender saat ini dapat menjadi penguat peran perempuan sehingga peran kaum ibu sangat penting dalam menciptakan keluarga-keluarga yang tangguh dan berkualitas", ujarnya.
Ibu dalam keluarga adalah sebagai pendidik pertama dan utama bagi anak-anaknya. Hal ini sesuai dengan pesan penting ajaran berbagai agama dan hasil kajian ilmiah yang menempatkan seorang ibu dalam keluarga adalah sebagai pendidik. Artinya, proses penanaman nilai-nilai hidup dan pembentukan karakter anak yang kelak akan melesat mengisi masa depan, sangat bergantung pada fungsi dan peran seorang ibu. Secara umum peran dan kiprah kaum perempuan juga makin menampakkan kemajuan dan kesetaraan gender pada berbagai aspek kehidupan baik bidang politik, sosial, ekonomi dan budaya. 
Oleh karena itu, kaum perempuan identik dengan pembangunan. Ditambah lagi dengan makin berkembangnya wawasan kesetaraan dan keadilan gender dalam perspektif pemberdayaan perempuan pada semua aspek pembangunan. Ia juga mengatakan perlunya peningkatan partisipasi perempuan dalam bidang yang sebelumnya dikuasai oleh laki-laki dan terkait digitalisasi ekonomi di masa mendatang seperti sains, teknologi, teknik maupun matematika.
"Jangan lagi gagap teknologi, karena saat ini perempuan layak untuk bersekolah ke teknik, sains maupun matematika untuk belajar mengenai komputer atau programming, selain agar bidang ini tidak lagi eksklusif hanya untuk laki-laki", imbuhnya.
Terakhir,  ia mengharapkan untuk meneguhkan tekad dan komitmen kaum ibu dan perempuan untuk meningkatkan perannya dalam mensukseskan pembangunan di Kabupaten Lampung Barat. Dan untuk mencapai hal tersebut diperlukan organisasi kewanitaan yang solid dan kreatif serta beraktivitas dibidang sosial kemasyarakatan seperti pendidikan, dakwah, kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi keluarga.
(Fb)

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar: