Pakcik bersama Wakil Bupati Lampung Barat Drs. Mad Hasnurin dan Kepala Bagian Humas dan protokol Burlianto Eka Putra, SH beserta rombongan, melakukan blusukan memantau perkembangan bantuan itik yang telah diberikan Pemerintah Kabupaten, kepada masyarakat Pekon Sumber Agung dan Pekon Ringin Sari Kecamatan Suoh.
Kedatangan orang nomor 1 di Lampung Barat tersebut juga bermaksud menyampaikan harapannya kepada masyarakat agar dapat memelihara itik tersebut untuk meningkatkan perekonomian masyarakat. "Telur itik dapat dijual dan jumlah itik dapat diperbanyak lagi, selain itu pakan itik dapat di ambil dari keong emas yang berasal dari sawah milik warga itu sendiri", ujarnya.
Menurut keterangan warga, itik yang ada di Pekon Sumber Agung berjumlah 110 ekor dan dipelihara di dua rumah warga yaitu Bapak Mulyadi dan Bapak Sumaryanto. Sedangkan untuk Pekon Ringin Sari berjumlah 115 yang dipelihara oleh Bapak Ahyar dan Bapak Misri.
Untuk diketahui, itik-itik tersebut berproduksi dalam 2 bulan dan bertelur dalam waktu 27 hari. Jumlah itik yang sudah bertelur sampai saat ini lebih kurang 35 ekor itik di setiap desa nya dan telur-telur tersebut di jual setiap pagi, agar hasil penjualannya dapat dipakai untuk pemeliharaan dan membeli pakan itik.
(Fb)
0 komentar: