Wednesday, 19 September 2018

Investasi di Lampung Terus Membaik

Bandar Lampung (JL) – Lampung baru-baru ini meraih penghargaan Provinsi Potensial Investasi Terbaik dalam ajang Indonesia Attractiveness Award. Reward ini untuk keempat kalinya.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Provinsi Lampung Intizam mengatakan, peniliaian terhadap daerah terbaik menggunakan empat komponen utama.
“Yakni tingkat investasi, jumlah infrastruktur, pelayanan publik dan pariwisata,” katanya, Selasa (18/9/2018).
Dari keempat komponen itu, lanjut Intizam, Lampung dinilai Indonesia Attractiveness Index sebagai provinsi potensial investasi terbaik.
“Alhamdulillah Provinsi Lampung di bawah kepemimpinan Pak Gubernur Muhammad Ridho Ficardo berhasil meraih penghargaan sebagai provinsi potensial investasi terbaik se-Indonesia,” ujarnya.
Intizam mengakui bahwa realisasi investasi penanaman modal asing (PMA) mau pun penanaman modal dalam negeri (PMDN) selalu melampaui target yang ditetapkan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
“Investasi Lampung cukup bagus, banyak pengusaha yang menanamkan modalnya sejak tahun 2014 sampai 2017. Dan kita berhasil melebihi target 100 persen lebih,” paparnya.
Sementara Kepala Bidang Perizinan Anca Oktavianus Usman menambahkan bahwa data realisasi investasi PMA dan PMDN pada tahun ini masih dalam kajian.
“Prinsipnya Pemprov Lampung akan memfasilitasi pengusaha dan mempermudah sektor perizinan dengan baik. Makanya banyak pengusaha yang mau menanamkan investasinya di Lampung,” ujarnya.
Berikut capaian investasi PMA dan PMDN dalam kurun 2014 sampai 2017:
Tahun 2014
Capaian 159,57%
PMA senilai Rp1.642.845.750.000.
PMDN senilai Rp3.463.251.750.000.
Total Rp5.106.097.500.000.
Target Rp3.200.000.000.000.
Tahun 2015
Capaian 139,93%
PMA senilai Rp3.221.577.500.000.
PMDN senilai Rp1.102.292.500.000.
Total Rp4.323.870.000.000.
Target Rp3.090.000.000.000.
Tahun 2016
Capaian 205,86%
PMA senilai Rp1.173.373.570.000.
PMDN senilai Rp6.031.810.330.000.
Total Rp7.205.183.900.000.
Target Rp3.500.000.000.000.
Tahun 2017
Capaian 162,73%
PMA senilai Rp120.470.000
PMDN senilai Rp7.014.820.000.000.
Total Rp8.624.461.000.000.
Target Rp5.300.000.000.000. (*)

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar: