Thursday, 20 September 2018

Gubernur Ridho Akan Pertahankan Ribuan Guru Honorer

Bandar Lampung (JL) – Gubernur Lampung, M. Ridho Ficardo menyatakan, akan mempertimbangkan untuk mempertahankan keberadaan 7.000-an honorer guru mengingat kuota CPNS tak mampu mengakomodir kekurangan tenaga pengajar di lampung.

Gubernur lampung, M. Ridho Ficardo menyatakan, bahwa provinsi lampung sangat membutuhkan banyak formasi CPNS untuk guru, karena menurutnya, lampung sangat kekurangan tenaga pengajar.

Di sisi lain, dirinya menilai kuota formasi yang didapat oleh pemprov lampung dari BKN juga dirasa kurang untuk memenuhi kebutuhan guru di lampung.

Di lampung, jumlah tenaga guru honorer pada jenjang SMS sederajat yang tercatat di dinas pendidikan dan kebudayaan lampung sekitar 7.000 orang. Semuanya telah mengabdi di sejumlah satuan pendidikan cukup lama dan berharap menjadi PNS.

Untuk itu, gubernur berharap keberadaan para tenaga pengajar yang masih berstatus honorer tersebut tetap dipertahankan, sambil menunggu berbagai upaya yang tengah dilakukan pemprov demi kebaikan status mereka.(*)

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 komentar: