Lampung Selatan: Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto meninjau jembatan rusak akibat banjir bandang beberapa waktu lalu di Kecamatan Kalianda, Selasa pagi (14/07/2018).
Hal itu dilakukan tidak lain menanggapi atensi warga yang sering melintasi jembatan tersebut, tepatnya akses jalan menuju Pasar Inpres dan wilayah Kota Kalianda, agar segera diperbaiki. Diketahui, jembatan tersebut sangat pital digunakan warga dan akses jalan kota Kalianda.
Tinjauan langsung Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto didampingi Sekda Ir. Fredy SM beserta instansi terkait.
Diwawancarai awak media disela tinjauan tersebut, Plt. Bupati Lamsel Nanang Ermanto mengatakan, pihaknya memastikan akan segera memperbaiki jembatan rusak tersebut dalam waktu dekat. Disamping itu juga, dirinya menilai jembatan tersebut sangat penting karen salah satu penunjang perputaran perekonomian masyarakat.
“Insyaallah, diusahakan secepatnya akan segera kita perbaiki jembatan ini,” kata Nanang Ermanto.
Dirinya berpesan kepada warga, untuk bersabar mengenai perbaikan jembatan tersebut. Hal itu dikarenakan, perlu adanya perencanaan yang matang, dengan harapan pembangunannya berkualitas bagus dan baik.
“Ya, pemerintah akan usahakan secepatnya dan perencanaan yang baik. Kami berharap masyarakat agar dapat bersabar karna ini tidak mudah dan akan menelan biaya yang cukup besar," pungkasnya. (fitri)
0 komentar: