LAMPUNG BARAT - Pemerintah Kabupaten Lampung Barat melalui Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam menggelar rapat persiapan terkait pelaksanaan Liwa Fair yang akan dilaksanakan pada tanggal 15-22 September 2018 di kawasan Sekuting Terpadu, Liwa.
Rapat yang mengambil tema "Dari Lampung Barat Untuk Indonesia, Menuju Lampung Barat Hebat" ini dipimpin langsung Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus dan dihadiri seluruh kepala OPD Kabupaten Lampung Barat, di ruang Rapat Kagungan, Selasa (21/08).
Dalam rapat tersebut Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menyampaikan bahwa Liwa Fair merupakan suatu informasi yang inovasi dan produktif, yang memperkenalkan produk dari berbagai macam UNKM. Selanjutnya terkait dengan produk unggulan tersebut, Bupati mengharapkan ajang Liwa Fair dapat mempromosikan produk UNKM unggulan masyarakat lokal agar dapat memiliki nilai jual lebih dan menarik investor, buyer, trader, pemerintah serta masyarakat", ungkapnya.
"Liwa Fair ini juga menyajikan berbagai macam kegiatan antara lain seperti Liwa Expo, Lomba Nyambai, Fashion Show motif celugam, Solo Vokal Lagu Lampung, Lomba Butattah dan berbagai macam Kegiatan lainnya yang berkaitan dengan promosi budaya yang ada di Lampung barat. Hal ini semata-mata bertujuan untuk menghadirkan keterlibatan masyarakat Lampung khususnya Lambar untuk lebih aktif lagi, tentunya kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah dalam menggali potensi masyarakat untuk dapat menambah nilai jual produk UMKM nya", pungkas Parosil.(Fb)
0 komentar: